Topik Penting sebelum Menikah

ZoyaQQLOUNGE – Topik Penting sebelum Menikah. Memutuskan untuk menikah dengan pasangan tentu bukanlah hal mudah. Ada segudang pertimbangan dan pemikiran panjang untuk berani membuat keputusan tersebut. Tak hanya perihal fisik, mental, dan finansial, kamu juga perlu membahas topik penting sebelum menikah lainnya. 

Topik Penting sebelum Menikah
Topik Penting sebelum Menikah

Ada beberapa topik penting sebelum menikah yang patutnya kamu bahas dengan orangtua sekaligus calon mertua. Libatkan mereka untuk duduk bersama jika kamu ingin serius membangun keluarga.

Tanyakan restu orangtua dan calon mertua

ZOYAQQ – Banyak anak melewatkan pembahasan ini ketika ingin menikah, padahal menanyakan kesiapan dan restu orangtua serta calon mertua untuk anaknya menikah itu sangatlah penting. Kenapa? sama sepertimu yang butuh waktu berpikir dan mempertimbangkan, orangtua juga perlu waktu untuk menyiapkan diri jika anaknya menikah.

Bukannya egois dan tidak ingin anaknya bahagia dengan pasangannya, akan tetapi lebih mengarah pada kesiapan batin orangtua untuk melepaskan anaknya menikah dan memiliki prioritas lain selain dirinya.

Itulah kenapa tidak semua orangtua dan calon mertua langsung merestui keputusan anaknya untuk menikah dan meminta mengundurkan waktu, karena batinnya belum siap merelakan anaknya menikah.

Tanya pengalaman orangtua dan calon mertua tentang niat pernikahan mereka terdahulu

Selain membahas tentang restu dan kesiapan orangtua jika anaknya menikah, jangan lupa untuk bahas juga tentang apa yang membuat mereka yakin menika. Kamu bisa membahasnya bersama orangtua atau bahkan calon mertuamu, anggap saja sebagai deep talk santai tapi mengandung pembahasan yang mendalam.

Kenapa hal ini termasuk penting dibahas sebelum menikah? karena selain untuk mengenal lebih dalam tentang kehidupan orangtua, pengalaman mereka juga bisa kamu gunakan sebagai bahan pertimbangan. Kamu bisa berpikir ulang apakah kamu siap dan punya tujuan yang kuat untuk menikah, sebab pernikahan bukanlah hubungan yang dijalani dengan main-main.

Berbagai hal persiapan untuk menikah

Pembahasan lainnya yang juga gak kalah penting ialah menanyakan saran dari orangtua dan juga calon mertua tentang persiapan untuk menikah. Karena di banding kamu dan juga pasangan, tentu para orangtua lebih berpengalaman dan tahu banyak tentang apa-apa saja yang harus di persiapkan sebelum menikah.

Bahkan meskipun kamu sudah riset dan punya preferensi sendiri terkait bagaimana acara pernikahan yang di inginkan, tapi gak ada salahnya untuk minta masukan dari orangtua dan calon mertua. Supaya komunikasi terjalin dengan baik dan mereka pun juga merasa di libatkan di dalam momen penting pernikahan anaknya.

Bicarakan trauma masa lalu dengan orangtuamu jika ada

Jika kamu memiliki trauma dalam hidup, baiknya bicarakan hal itu baik-baik dengan orangtua sebelum menikah. Entah itu trauma dengan toxic parenting yang di terapkan orangtua, perceraian, hingga trauma terhadap peran ibu dan ayah di dalam keluarga yang selama ini kamu liat.

Hitung-hitung sebagai bahan intropeksi diri untuk orangtua dan juga sekaligus melepas beban batin yang melukai mentalmu. Karena pernikahan tidaklah semudah yang terlihat, jadi jangan sampai kamu mewariskan trauma kepada anak nantinya dan hidup berumah tangga dengan bayang-bayang trauma yang masih mengikuti. Jadi bahas sama-sama dan lepaskan trauma masa lalumu!

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *