5 Klub yang Masuk Bursa Transfer Erling Haaland

5 Klub yang Masuk Bursa Transfer Erling Haaland

ZOYAQQ LOUNGE – Erling Haaland jadi salah satu buruan terpanas di Eropa saat ini. Berikut lima klub yang dikaitkan dengan penyerang Borussia Dortmund tersebut.

Haaland baru bergabung dengan Dortmund pada Januari 2020 namun pesona dan ketajaman striker Norwegia tersebut membuatnya diyakini bakal segera bergabung dengan klub besar Eropa.

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Film Kungfu Terbaik. Nomor 4 Keren Banget

Bagi Dortmund, menjual Haaland di bursa transfer mendatang saat sisa kontrak masih tiga tahun juga jadi langkah bagus karena harga Haaland bakal tinggi bila dibandingkan tahun berikutnya.

Berikut lima klub yang masuk dalam bursa transfer Haaland:

1. Barcelona

Selepas kepergian Luis Suarez, Barcelona belum merekrut pengganti sepadan. Martin Braithwaite tentu tak bisa diandalkan jadi satu-satunya penyerang sedangkan Antoine Griezmann juga bukan tipikal penyerang murni.

Merekrut Haaland bakal jadi investasi jangka panjang Barcelona. Terlebih mereka juga sudah punya sejumlah pemain muda yang ciamik seperti Frenkie de Jong, Sergino Dest, Pedri, hingga Ansu Fati.

2. Real Madrid

Dalam satu dekade terakhir, Real Madrid benar-benar bergantung pada sosok Karim Benzema. Penyerang asal Prancis itu jadi ujung tombak Los Blancos tanpa punya pengganti sepadan.

Kehadiran Haaland bisa jadi solusi untuk lini depan Real Madrid. Haaland yang lebih muda bakal cocok untuk proyeksi jangka panjang Los Blancos.

3. Manchester United

Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer sudah lama menyatakan timnya butuh striker dan sudah membidik Haaland sejak di RB Salzburg. Namun mereka kalah dari Dortmund dalam perburuan Haaland saat itu.

Kini Man Utd masih jadi salah satu kandidat pemburu Haaland. Meski demikian, Man Utd jelas butuh harga lebih tinggi dibanding sebelumnya untuk bisa mendapatkan Haaland kali ini.

4. Manchester City

Manchester City juga tengah memburu striker seiring Sergio Aguero yang makin menua dan Gabriel Jesus yang tidak selalu bisa diandalkan. Pep Guardiola memang jitu meracik pola False Nine namun mereka tetap butuh striker andal macam Haaland untuk kedalaman skuad dan variasi pola permainan.

Man City juga diyakini punya kekuatan finansial yang mumpuni untuk merekrut Haaland.

5. Juventus

Juventus disebut sebagai salah satu klub yang ingin mendatangkan Erling Haaland. Juventus sepertinya bersiap untuk memulai era baru dengan kemungkinan kepergian Cristiano Ronaldo.

Haaland bakal jadi perpaduan yang apik untuk tenaga muda macam Dejan Kulusevski dan Federico Chiesa di lini depan Juventus.

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *