5 Drama China Pilihan untuk Temani Hari Raya Imlek

5 Drama China Pilihan untuk Temani Hari Raya Imlek

ZOYAQQ LOUNGE – Tahun Baru Imlek tentunya dirayakan dengan penuh doa agar menjadi tahun yang lebih baik. Selain hujan yang terus mengguyur sejak awal bulan, nuansa hari raya ini tentu akan terasa di berbagai hunian dengan berbagai dekorasi khas Imlek.

Namun, perayaan Tahun Baru Imlek tahun ini tampak berbeda, karena pandemi yang masih berlangsung terus memengaruhi kehidupan sehari-hari dan mengahruskan kita untuk merayakannya dirumah bersama sanak saudara.

Meskipun di rumah saja tidak akan menghilangkan nuansa hari raya, momen perayaan Imlek akan semakin berkesan dengan menyaksikan drama China pilihan bersama keluarga di rumah.

BACA JUGA : Menginspirasi Orang Lain Berhubungan Seks, Pasangan ini Raup Rp1 Miliar

Kamu akan terhibur dengan berbagai genre yang disajikan. Mulai dari kisah romantis, perjuangan hidup, hingga humor. Di bawah ini adalah rekomendasi lima drama China yang bisa disaksikan untuk meramaikan perayaan Imlek.

1. Sweet Combat

Sweet Combat

Drama China Sweet Combat. (Foto: Tagar/aminoapps)

Penggemar boyband korea EXO pasti tidak asing dengan salah satu pemainnya, Luhan. Dalam drama romantis bertema olahraga ini, ia akan berperan sebagai Ming Tian yang menjalani kehidupan berat sejak muda.

Drama adaptasi webtoon korea yang berjudul “Girls ot The Wild’s” ini berkisah tentang kisah cinta dan perjuangan Min Tiang sebagai Atlet. Kamu bisa menyaksikan perjuangan luhan dan kekasihnya, Guan Xiao Tong dalam drama ini di Viu untuk meramaikan hari raya imlek.

2. My Girlfriend’s Boyfriend

My Girlfriend’s Boyfriend

My Girlfriend’s Boyfriend merupakan rekomendasi drama China lainnya produksi Zhejiang Huace Film yang tayang perdana pada 2017 lalu. Dibintangi oleh Bai Shu, Leon Li, Elvira Cai, dan Liang Jie, drama ini menceritakan tentang kisah cinta segitiga antara seorang mahasiswa, robot android cinta, dan robot pria lainnya. Drama bertema komedi romantis dan Sci-Fi ini bisa kamu saksikan di Viu mulai 12 Januari 2021.

3. First Romance

First Romance

Drama ini diangkat dari novel dengan judul yang sama, karya Wei Mian Jun. First Romance menceritakan tentang kisah cinta berliku antara Xiong Yi Fan (Wan Peng) dan Yan Ke (Riley Wang). Kamu akan menemukan momen-momen lucu, mengejutkan, dan menyentuh dan flashback tentang cinta pertama.

Aksi para tokoh lain juga tak kalah menghibur, seperti Bai Yu Ze (Wu Han Kun), mahasiswa fotografi yang merasa paling tampan dan Ding Ming (Zheng Shu Huan), mahasiswi jurusan jurnalisme yang bisa kamu saksikan secara lengkap di Viu.

4. Tai Ping

Tai Ping

Drama ini menceritakan tentang Tai Ping, nama jalan yang terlihat tenang dan baik-baik saja. Namun siapa sangka, jalanan ini dikuasai oleh gangster bernama Yip Koi Tin (Kenny Wong) yang berusaha meraup keuntungan dari peraturan yang ia buat. Kekacauan terjadi ketika Na Na (Chrissie Chau) membuka salon tato di kawasan ini. Berbagai peristiwa mengerikan mulai muncul, korban mulai berjatuhan. Apa yang sebenarnya terjadi? Saksikan kisah selengkapnya di Viu.

5. Mr Fighting

Mr Fighting

Rekomendasi drama pilihan china yang terakhir berjudul Mr. Fighting. Drama sepanjang 45 episode ini diangkat dari novel berjudul sama, karya Zi You Ji Guang. Mr Fighting menyuguhkan kisah tentang seorang aktor yang kehilangan popularitasnya. Hao Ze Yu (Allen Deng) merupakan aktor yang memperoleh ketenarannya melalui sebuah ajang pencarian bakat. Drama ini akan membongkar sisi lain gemerlap industri hiburan. (Viona Bono Valvinka)

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *